Cara Agar Artikel Terindex di Google - Maru - PC

Monday, August 25, 2014

Cara Agar Artikel Terindex di Google

Sebelumnya saya pernah membagikan salah satu artikel mengapa blog menjadi sepi pengunjung dimana blog ini juga mengalami dimana pengunjung yang dulunya sudah mulai ramai kini mulai menyusut sedikit demi sedikit dan sekarang hanya sedikit artikel yang dibuka setiap harinya.

Mungkin ini tidak lepas dari jarangnya saya membuat artikel baru untuk memperbaharui blog ini dikarenakan saya sibuk dengan urusan sekolah dan juga karena masalah modem.

Biasanya google secara otomatis akan mengindex dan mencantumkan artikel yang anda bagikan di google search engine. Namun tak dapat dipungkiri google sekarang sudah mulai memilah segala artikel yang telah di posing oleh para blogger untuk dipilih berdasarkan kualitas artikel yang ditulis dan kesanggupan blog dalam menangani masalah yang sedang dibahas di artikel tersebut.

Dalam tutorual kali ini, saya akan membagikan salah satu cara agar artikel yang sudah kita bagi terindex di google, namun dengan cara manual. Cara ini terbilang sederhana namun cukup ampuh bagi para blogger.

Langsung saja simak caranya :

1. Login ke Blogger dan masuk ke Webmaster Tools.
2. Jika anda sebelumnya sudah pernah mendaftarkan blog anda pilihlah blog anda yang ingin diindex artikelnya, namun jika anda belum pernah mendaftarkannya, pilih Add A Site, kemudian masukkan alamat blog anda.


3. Kemudian pilih menu Crawl, lalu klik Fetch as Google.


4. Copy link artikel yang akan diindex, mis : http://marusam-pc.blogspot.com/2014/08/cara-agar-artikel-terindex-di-google.html
5. Hapus alamat blog anda, link nya menjadi 2014/08/cara-agar-artikel-terindex-di-google.html
6. Copy dan paste link tadi di kolom yang ada.


5. Klik FETCH AND RENDER.
6. Tunggu beberapa saat hingga muncul gambar seperti berikut.


7. Untuk mengecek apakah artikel tadi sudah terindex, search link artikel tadi di google. Selesai


Jangan lupa untuk meninggalkan jejak komentar di bawah untuk menunjang peningkatan dari blog ini, terima kasih
Comments